Inilah Contoh Pidato Sambutan Ketua Panita Perayaan Natal
Inilah Contoh Pidato Sambutan Ketua Panita Perayaan Natal . Selamat pagi dan salam sejahtera jumpa lagi pada postingan hari
ini, pada pagi ini seperti judul artikel diatas admin akan berbagi contoh
pidato sambutan panita Natal. Nah bagi anda yang kali ini sedang mencari
referensi untuk memberikan sambutan pidato sebagai ketua panitia perayaan Natal
dapat menggunakan contoh pidato yang kami berikan dibawah ini. Untuk itu tanpa
perlu berlama-lama silahkan simpan dan miliki contoh pidato sambutan panitia
Natal berikut ini:
Lihat juga:
Shalom…
Selamat pagi, kepada
bapak/ibu, saudara saudari sekalian, salam sejahtera dalam Yesus Kristus bagi
kita semua.
Kepada yg terhormat bapak kepala Sekolah..............,
yang terhormat dewan gur, dan teman-teman sekalian yang berbahagia pada pagi
hari ini.
Pertama-tama kita patut
ucapkan puji dan syukur kepada Tuhan
Yesus Kristus, Juru Selamat kita, yang mana pada pagi hari ini kita dapat
berkumpul bersama dalam perayaan Natal.
Sehubungan dengan perayaan
Natal kali ini, saya mewakili segenap panitia untuk mengucapkan terimakasih
kepada bapak kepala Sekolah dan dewan guru, serta teman-teman yang telah
menghadiri perayaan Natal pada pagi hari ini. Kami dari panitia, juga sangat
berterimakasih, yang pertama pada pihak sekolah yg telah menyumbangkan dana
sebesar 3 juta, dan kepada dewan guru yg telah membantu kami dengan caranya
masing-masing, juga kepada seluruh pihak yang membantu pelaksanaan perayaan
Natal ini. Kami juga berterimakasih kepada bapak kepala Sekolah yang telah
mengizinkan kami memakai tempat ini serta fasilitas lainya. Saya secara pribadi
sangat berterimakasih atas kerja sama rekan-rekan panitia selama ini. Kami
panitia juga berterimakasih kepada semua yang hadir di tempat ini untuk setia mengikuti
acara demi acara hingga selesai dan berpisahnya nanti.
Disadari/tidak disadari, pasti
selama perjuangan mengadakan perayaan ini, banyak suka dan duka, lebih dari
itu, mungkin terjadi kesalah pahaman diantara kita, baik perbedaan pendapat, ketersinggungan,
ada sikap/tingkah laku, maupun perkataan, pembicaraan yang tidak baik. Namun
kita tahu, itu timbul karena adanya semangat yg berbeda-beda, oleh sebab itu,
kita tinggalkan itu semua dan bersukacita untuk merayakan hari kelahiran Juru
Selamat kita yaitu Yesus Kristus.
Sebelum saya mengakhiri pidato
saya pada pagi hari ini, saya selaku ketua panitia, mohon maaf yang
sebesar-besarnya kepada semua yang hadir di tempat ini, jika merasa belum puas
atas pelayanan, susunan acara, dan fasilitas, maupun kata-kata yang tidak
berkenan.
Akhir kata, kami atas nama panitia mengucapkan
Selamat Natal 25 Desember Tahun................ dan Selamat Tahun Baru 1
Januari ..............Tuhan Yesus memberkati, Terimakasih.
Inilah Contoh Pidato Sambutan Ketua Panita Perayaan Natal Demikanlah tadi diatas contoh pidato sambutan ketua
panitia hari Natal yang dapat kami hadirkan pada jumpa kita pagi ini. Semoga
dapat menjadi referensi untuk anda dalam menyampaikan sambutan sebagai panitia
perayaan Natal tahun ini sampai jumpa lagi pada postingan artikel berikutnya.